Meski masih terbilang percontohan, koleksi Taman Percontohan Anggrek Alam yang berada di kolam percontohan Kampus Universitas Lambung Mangkurat bisa jadi tempat rekreasi di waktu senggang sambil berolahraga ringan di hari minggu atau hari libur lainnya. Terlebih ketika anggrek-anggrek spesies yang di tanam di sana berbunga.
Seperti waktu lalu saya kesana, Bulbophyllum auratum berbunga sangat semarak, bahkan dalam satu rumpun sempat saya hitung berbunga lebih dari 13 kuntum bunga. Sayangnya cuma Bulbophyllum auratum saja yang berbunga sedangan dari Aerides, Gramathophyllum, Cologyne, Cymbidium dan Dendrobium tidak berbunga.
Bulbophyllum auratum |
Native orchids collection ini merupakan kumpulan anggrek spesies yang ditanam dalam rangka Gerakan Cinta Anggrek Indonesia yang di canangkan tanggal 24 Maret lalu. Di tanam oleh Komunitas pecinta anggrek bersama mahasiswa dan PAI Kalsel. Sebenarnya tidak hanya di Kolam percontohan tapi juga di beberapa pohon penghijauan di ruas jalan kota Banjarmasin, Lingkungan Perkantoran, Taman kota dan halaman Perbankan di Banjarmasin.
Semoga saja anggrek-anggrek spesies ini bisa tumbuh subur dan berbunga sehingga bisa di nikmati semua kalangan pecinta anggrek yang melihatnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar