Senin, 28 Maret 2011

Gerakan Peduli Anggrek Spesies

Banyak cara yang dapat di lakukan untuk menjaga dan melestarikan anggrek spesies, salah satunya adalah melalui Gerakan Peduli Anggrek Spesies (PAS).  Gerakan yang di gaungkan oleh INOS Kalsel ini berisi tiga kegiatan pokok yaitu Sosialisasi Anggrek Spesies, Penggalangan Dana Koin PAS, dan Penanaman Anggrek Spesies. Dengan bertemakan "Mari Tanamkan Kecintaan Terhadap Anggrek Spesies Sejak Dini", penggalangan dana Koin Peduli Anggrek Spesies  kemaren digelar (27/3/2011) pada acara car free day.  Penggalangan dana yang sekaligus dibarengi pembagian  leaflet Peduli Anggrek Spesies cukup mendapat respon masyarakat. Terbukti dalam waktu singkat leaflet yang disediakan ludes. Tidak hanya sosialisasi anggrek spesies dengan membagikan leaflet dan penggalangan dana, seblum kegiatan usai INOS kalsel juga menyempatkan menanam beberapa anggrek spesies di taman maskot kota Banjarmasin.


Gerakan Peduli Anggrek SpesiesGerakan Peduli Anggrek Spesies


"Alhamdulillah kami berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 424.400,-. Kami mengucapkan terimakasih atas antusiasme dan partisipasi masyarakat yang telah menyumbang dalam kegiatan penggalangan dana KOIN PAS" ujar Nurul Hikmah, salah satu anggota  INOS kalsel. Kegiatan serupa rencananya akan kembali digelar, namun saat di tanya lokasi yang akan di ambil Nadia Huda (Wakil Ketua INOS Kalsel) masih belum bisa memastikan.    " Minggu depan rencananya Kami akan melakukan penggalangan dana koin PAS ini lagi, namun tempatnya masih kami rundingkan apakah masih disini atau di tempat lain" tuturnya.


Gerakan Peduli Anggrek Spesies ini adalah salah satu kegiatan yang adakan  untuk menyambut HUT INOS Kalsel yang pertama, rencananya jika tidak ada aral melintang Komunitas  yang sebagian besar anggotanya mahasiswa dan guru ini juga akan mengadakan pameran anggrek pada bulan April nanti. Sukses buat INOS kalsel...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar